Saturday, August 15, 2015

Resep dan Cara Membuat Serabi Asli Bandung

Resep dan Cara Membuat Serabi Asli Bandung - Resep dari Bunda Aneka Resep Masakan, Kami Suguhkan resep – resep masakan yang enak buat bekal bunda masak

lihat juga


Resep dan Cara Membuat Serabi Asli Bandung

Serabi (kadang disebut Surabi) merupakan jajanan pasar tradisional yang berasal dari Indonesia, ada dua jenis serabi, yaitu serabi manis yang menggunakan kinca dan serabi asin dengan taburan oncom yang telah dibumbui diatasnya. Di Bandung, serabi biasa dijajakan di pagi hari dan dimasak menggunakan tungku sehingga menghasilkan rasa yang khas. kali ini kita akan membuat serabi isi oncom. Untuk resep dan cara membuatnya ini dia dibawah ini :


Bahan Dasar Serabi/Surabi Oncom :

  • 400 gram tepung beras
  • 4 sendok makan gula pasir
  • 200 gram tepung terigu
  • 300 gram kelapa muda
  • 1200 mililiter santan
  • 1 sendok teh garam


Bahan Isi Oncom  :

  • 300 gram oncom kualitas bagus
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 100 mililiter santan
  • Margarin secukupnya
  • 4 buah cabai merah
Bumbu - Bumbu :

  • 2 sendok teh gula pasir
  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah
  • 1 centimeter kencur
  • 4 buah cabai rawit
  • Garam secukupnya
Cara membuat  :

  1. Pertama parut kelapa muda memanjang, tumbuk oncom kemudian disangrai, dan iris cabai Haluskan semua bahan bumbu yaitu bawang putih, bawang merah, cabai merah, cabai rawit, kencur, gula pasir, dan garam
  2. Kemudian tepung beras dicampurkan dengan santan hingga merata, lalu diamkan sekitar 30 menit
  3. Masukkan tepung terigu, parut kelapa muda, gula pasir, dan garam lalu aduk rata dan sisihkan
  4. Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan cabai merah sampai tercium aroma harum
  5. Masukkan oncom, lalu aduk sampai menjadi rata
  6. Tambahkan santan, lalu masak sampai terlihat agak kering
  7. Kemudian segera angkat dan biarkan hingga uap panasnya menjadi hilang
  8. Siapkan tungku dan cetakan serabi lalu panaskan, dan oles permukaan cetakan dengan menggunakan margarin sampai rata
  9. Tuang adonan serabi oncom pada cetakan biarkan beberapa saat
  10. Lalu taburi oncom diatasnya dan terus masak sampai serabi menjadi matang
  11. Lakukan terus menerus sampai adonan Serabi Matang dan siap dihidangkan
Demikian resep yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat dan seamat mencoba :)


Demikianlah Artikel Resep dan Cara Membuat Serabi Asli Bandung

Sekian Kunci gitar Resep dan Cara Membuat Serabi Asli Bandung, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.

Anda sedang membaca artikel Resep dan Cara Membuat Serabi Asli Bandung dan artikel ini url permalinknya adalah https://serba-resep.blogspot.com/2015/08/resep-dan-cara-membuat-serabi-asli.html Semoga artikel Bermanfaat Ya Bunda!! ini bisa bermanfaat.