Friday, August 21, 2015

Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes

Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes - Resep dari Bunda Aneka Resep Masakan, Kami Suguhkan resep – resep masakan yang enak buat bekal bunda masak

lihat juga


Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes

Ayam Goreng Kremes termasuk masakan khas Indonesia dikarena kan makanan ini banyak dijual di warung makan , atau di tenda-tenda pinggir pasar yang berjejer di pinggir jalan yang menawarkan masakan seperti Ayam Goreng Kremes dan masakan lainnya yang terbuat dari daging ayam. Langsung saja jika ingin tau resepnya berikut akan kami bagikan dibawah ii :


Bahan :
  • Ayam Kampung/petelur 1 ekor
  •  Air 300 ml
  • Minyak goring secukupnya

Kremes :
  • Kaldu ayam 300 ml
  • Tepung Tapioka/sagu 50 gram
  • Telur 1 butir
  • Air secukupnya

Bumbu :
  • Bawang Putih 5 siung
  • Jahe 1 ruas jari
  • Kunyit 1 ruas jari
  • Penyedap rasa 1 sendok teh(jika suka)
  • Masako Kaldu Ayam 1 bungkus
  •  Ketumbar 1sdt
  • Kemiri 4 buah

Cara membuat :
  1. Cuci daging ayam yang masih utuh atau dipotong (menurut selera) hingga tidak ada sisa darah yang menempel di daging ,usahakan maras (jantung ayam) di buang agar ayam tidak cepat bau
  2. Masukkan air dan bumbu yang sudah di haluskan ke dalam panci,
  3. Rebus Ayam kurang lebih 2,5 jam agar ayam lebih empuk dan bumbu lebih meresap ke dalam daging Ayam (tidak hanya asin luarnya saja).
  4. Setelah Ayam selesai di rebus tiriskan sebentar untuk mengeringkan badan ayam.
  5. Saring kuah atau kaldu ayam, buang ampasnya. Dinginkan kaldunya, setelah kuah kaldu ayam dingin.
Adonan Kremes :
  1. Campur tepung tapioka dan telur hingga merata, tambahkan sedikit air agar tidak terlalu pekat Siapkan wajan.
  2.  Masukkan adonan tepung tapioka kedalam wajan dengan perlahan-lahan ditambah kaldu ayam
  3. duk hingga adonan menjadi seperti bubur (jangan terlalu pekat/encer)
  4. Masukkan ayam ke dalam wajan, goreng hingga sedikit menguning.
  5. Kemudian masukkan bubur tepung tapioca (kanji) dengan sendok di atas ayam yang sedang digoreng (ayam jangan terlalu kering, agar bubur tapioka lebih lekat dengan ayam). Balik secara bergantian. Jika sudah kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  6. Saring minyak bekas menggoreng ayam, lalu di panaskan lagi. Goreng sisa bubur tepung (untuk membuat kremesan) dengan cara sendokkan sedikit demi sedikit di atas api kecil. Setelah kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  7. Ayam goreng Kremes siap di sajikan.
Demikian resep yang dapat kami bagikan semoga bermanfat dan selamat mencoba:)


Demikianlah Artikel Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes

Sekian Kunci gitar Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.

Anda sedang membaca artikel Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes dan artikel ini url permalinknya adalah https://serba-resep.blogspot.com/2015/08/resep-dan-cara-membuat-ayam-goreng_21.html Semoga artikel Bermanfaat Ya Bunda!! ini bisa bermanfaat.